Penanaman Manggrove oleh Mapala FKIP UNRAM Berkolaborasi Dengan KKP Pelangan dan KKP Batu Putih UIN Mataram 2024
- Aug 21, 2024
- Admin Desa Pelangan
Lokasi Kegiatan: Desa Pelangan
Tanggal Kegiatan: Aug 13, 2024 s/d Aug 14, 2024
Pelangan, 14 Agustus 2024 - Anggota KKP Pelangan Universitas Islam Negeri Mataram mengikuti kegiatan Menanam Bibit Manggrove bersama Anggota KKP Batu Putih di Bangko-bangko dalam rangka acata Kemah Bakti Alam 2024 yang diadakan oleh Mapala FKIP UNRAM, yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 13 Agustus 2024.
Jumlah peserta yang tergabung dalam penanaman bibit manggrove sekitar 55 peserta. 12 peserta dari KKP Pelangan, 11 peserta dari KKP Batu Putih, dan 27 peserta dari mahasiswa Mapala FKIP UNRAM terdiri dari Ketua dan jajaran Alumni dan Dosen Mapala FKIP UNRAM.
Pada pukul 12.30 WITA, Acara dimulai dengan Sharing Session tentang Beasiswa-beasiswa keluar negeri oleh Ahmad Junaidi, M.A, Ph.D selaku Dosen Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Mataram dan Alumni Mapala FKIP UNRAM. Beliau memberikan Tips dan trik mendapatkan Beasiswa serta mengadakan forum discus tentang isu-isu di Lombok dan bagaimana cara memecahkan masalahnya yang merupakan salah satu fokus kajian terhadap Tips dan trik mendapatkan Beasiswa.
Pada pukul 16.00 WITA, Penanaman Bibit Manggrove dimulai yang diararahkan langsung oleh panitia Kemah Bakti Alam 2024 menjelaskan fungsi pohon manggrove sebagai pengurai limbah organik, pohon mangrove juga dapat membantu mempercepat proses penguraian bahan kimia yang mencemari laut seperti minyak dan diterjen, dan merupakan penghalang alami terhadap angin laut yang kencang pada musim tertentu dan langsung menyusuri lahan kebun manggrove di sekitaran pantai. Sekitar 400 bibit yang ditanam pada hari itu.
Penulis: Mochammad Ripqi Muchlizar, mahasiswa KKP UIN Sunan Gunung Djati X UIN Mataram desa Pelangan 2024